Lompat ke isi utama

Berita

Kunjungan Bawaslu Kabupaten/Kota ke Pengadilan Tata Usaha Negara

Kunjungan Bawaslu Kabupaten/Kota ke Pengadilan Tata Usaha Negara

Samarinda, Bawaslu Kukar – Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa, Teguh Wibowo mengadakan pertemuan dengan pengadilan tinggi tata usaha negara Samarinda.

Kegiatan ini diikuti oleh Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Kalimantan Timur dan diampingi oleh Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur.

Ketua Bawaslu Provinsi, Saipul, menyampaikan bahwa dilaksanakannya agenda tersebut sebagai persiapan terkait sengketa di daerah masing-masing.

“Beberapa tambahan wawasan terkait penyelesaian sengketa di PTUN Samarinda sangat diperlukan bagi Bawaslu Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur dalam menghadapi Pilkada 2020”

Kegiatan ini dalam rangka melakukan koordinasi dan penyamaan persepsi antara Bawaslu Kabupaten/Kota dengan pengadilan tinggi tata usaha negara dalam penyelesaian sengketa tahun 2020. Beberapa hal yang menjadi titik focus dalam kegiatan tersebut juga terkait batasan waktu dalam proses pengajuan sengketa di PTTUN dan objek sengketa yang yang disengketakan oleh pemohon. (MAP)