Lompat ke isi utama

Berita

Menuju Pemilu 2024, Rusmini: Layanan Informasi Berbasis Android Untuk Memudahkan dan Meringankan

Menuju Pemilu 2024, Rusmini: Layanan Informasi Berbasis Android Untuk Memudahkan dan Meringankan

Tenggarong, Bawaslu Kukar - Perkembangan teknologi informasi digital saat ini sudah sangat berkembang pesat dan juga cepat, begitu banyak jenis pelayanan yang sudah merambah pada platform digital, salah satunya pelayanan informasi publik (PPID). Hal ini salah satu yang mengilhami Rusmini, Plt. Kepala Sekretariat Bawaslu Kukar dalam upaya memberikan pelayanan informasi pemilu dan pemilihan kepada publik/masyarakat, Tenggarong, Selasa (29/03/2022).  

Bawaslu Kukar dalam penyelenggaraan pemilu dan pemilihan, menyadari betul akan pentingnya informasi, akan tetapi ia menyadari bahwa Kutai Kartanegara begitu luas dengan medan yang cukup berat, ketika untuk menyampaikan informasi atau untuk mendapatkan informasi musti ke pusat kota. Maka dari itu, ia menggagas layanan informasi publik berbasis android yang sedang ia bangun, gagasan tersebut guna memudahkan dan memastikan bahwa informasi itu bisa dan mudah di akses oleh publik/masyarakat ujarnya.

Atasan PPID Bawaslu Kukar tersebut saat ini sedang menempuh DIKLAT PKP Angkatan VI  di KDOD LAN RI di Samarinda tersebut, saat ini sedang disibukkan dengan berbagai aktivitas dan koordinasi untuk mewujudkan gagasannya tersebut. 


Penulis : Syachfur Hakim