Pembekalan CPNS, Rusmini: Tahun ini Bawaslu Kukar Kebagian 4 CPNS
|
Tenggarong, Bawaslu Kukar – Dalam rangka persiapan pemilu dan pemilihan yang akan di gelar pada tahun 2024 nanti, Bawaslu Kukar sebagai lembaga penyelenggara pemilu dan pemilihan di tingkat kabupaten yang sudah permanen. Hendaknya untuk mengisi komposisi aparatur sipil negara dalam rangka memberikan dukungan dan layanan teknis, tahun ini Bawaslu Kukar mendapatkan tambahan CPNS. begitu penjelasan Plt. Kepala Sekretariat Rumsini seusai acara pembekalan CPNS Bawaslu se- kaltim yang di gelar oleh Bawaslu Kaltim secara Virtual/zoom meeting pada hari Senin, (04/04/2022).
Kegiatan yang di gelar tersebut di agendakan selama kurang lebih satu bulan kedepan ini, sebagai upaya pebekalan kepada CPNS. Dalam kesempatan tersebut Plt. Kepala Sekretariat Bawaslu Kukar menjelaskan, “Tahun ini kita alhamdulillah kebagian personel CPNS dengan rincian Analis Keuangan 1 (satu) orang, Pengawas Pemilu 2 (dua) orang, dan Analis Pengawas Pemilu 1 (satu) orang. Semoga dengan tambahan personel CPNS ini dapat memperkuat Bawaslu Kukar kedepannya, Ujar Rusmini.
Kedepan setelah pembekalan, CPNS ini akan mulai bekerja secara efektif setelah Hari Raya Idul Fitri, ujar rusmni.
Penulis : Syachfur Hakim