Pengumuman Panwaslu Kelurahan/Desa
|
Dalam rangka Persiapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati pada Tahun 2020, maka Bawaslu Kabupaten Kutai Kartanegara menginstruksikan kepada Panwaslu Kecamatan untuk melakukan penjaringan calon-calon Panwaslu Kelurahan/Desa yang akan membantu dan menjadi ujung tombak dari proses pengawasan setiap tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati pada Tahun 2020. yang mulai dilaksanakan pada tanggal 10 Februari 2020. Sedangkan pada tanggal 12 maret 2020 ini sudah memasuki tahapan pengumuman Panwaslu Kelurahan/Desa terpilih di tingkat kecamatan masing-masing.